Trik terhindar dari stress saat lihat rumah berantakan

  1. Siapkan peralatan untuk membersihkan dan merapikan rumah, seperti sapu, pel, kemoceng, kain lap, masker,dll
  2. Panaskan air panas untuk membuat secangkir kopi susu. Jadi setelah beres-beres bisa santai menyeruput kopi susu yang hangat.
  3. Beres-beres rumah sebaiknya di lakukan disaat anak-anak sedang sekolah atau tidur. Jadi tidak ada yang bolak balik di rumah saat kita sedang beberes.
  4. Setelah air yang dimasak sudah mendidih, buatlah kopi susunya.
  5. Duduk dulu sebentar, pandangi tiap sudut rumah yang berantakan sambil pasang strategi,dibagian mana dulu yang harus di rapihkan.
  6. Setelah mengatur strategi,ternyata kopi susu sudah mulai hangat,jadi bisa di minum.
  7. Sambil minum kopi susu, ngemil dulu.
  8. Kok kenyang yaaaa…jadi ngantuk.
  9. Tidur dulu aja kalau begitu.

Kesimpulannya, tidur dapat menghindari stress saat lihat rumah berantakan……😎

Peringatan:

👉Orang yang membuat trik diatas sedang stress,,,jadi trik tersebut tidak patut untuk di tiru,,,Sekian dan Terima kasih.

3 tanggapan untuk “Trik terhindar dari stress saat lihat rumah berantakan

Tinggalkan komentar